Bunga telang kaya akan antioksidan yang berfungsi menjaga kesehatan tubuh seperti menangkal radikal bebas. Nasi dengan pewarna bunga telang akan menghasilkan warna biru yang indah, jadi selain sedap dipandang juga ada tambahan antioksidan yang bagus untuk menjaga kesehatan.
Menambahkan buna telang sebagai pewarna nasi tidak mengubah rasa dan tekstur nasi, justru memberikan tambahan zat yangbermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Dalam bunga telang terkandung tanin, flobatanin, karbohidrat, saponin, triterpenoid, fenolmfavanoid, flavanol glikosida, protein, alkaloid, antrakuinon, antisianin, stigmasit 4-ena-3,6 dion, minyak volatil dan steroid. Komposisi asam lemak dalam bunga telang meliputi asam palmitat, stearat, oleat lonoleat, dan linolenat. Kemudian dalam biji bunga telang juga mengadung asam sinamat, finotin dan beta sitosterol (Budiasih, 2017).
Jadi mengonsumsi ekstrak bunga telang bermanfaat bagi kesehatan.
Berikut resep membuat nasi biru dari bunga telang.
- Cuci 2 gelas beras sampai bersih, tiriskan airnya. Cuci dalam wadah penanak nasi otomatis
- Didihkan 1 liter air, beri 22 bunga telang, tunggu sampai air berwana biru
- Masukkan air rebusan bunga telang ke dalam tempat penanak nasi yang sudha ada beras yang dicuci. Volume sesuai kebutuhan
- Masak nasi hingga matang
Dengan cara ini maka akan menghasilkan nasi berwarna biru yang merata dari pewarna bunga telang. Nasi dengan pewarna bunga telang ada kandungan antioksidan yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan.
Demikianlah resep membuat nasi biru dari pewarna bunga telang. Ayo berkreasi dengan bahan di sekitar kita. Tanam bunga telang di pekarangan rumah, manfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari.
One thought on “Membuat nasi biru bunga telang”