Logo Taninews.com - media informasi dan hobi pertanian

Membuat nasi biru bunga telang

 Admin Satu  Penulis   Karawang   4/08/2022  diubah:12/07/2023 at 11:33     Resep 1   

Membuat nasi biru bunga telang
Ilustrasi nasi biru bunga telang. foto: taninews.com

Bunga telang kaya akan antioksidan yang berfungsi menjaga kesehatan tubuh seperti menangkal radikal bebas. Nasi dengan pewarna bunga telang akan menghasilkan warna biru yang indah, jadi selain sedap dipandang juga ada tambahan antioksidan yang bagus untuk menjaga kesehatan.

Menambahkan buna telang sebagai pewarna nasi tidak mengubah rasa dan tekstur nasi, justru memberikan tambahan zat yangbermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Dalam bunga telang terkandung tanin, flobatanin, karbohidrat, saponin, triterpenoid, fenolmfavanoid, flavanol glikosida, protein, alkaloid, antrakuinon, antisianin, stigmasit 4-ena-3,6 dion, minyak volatil dan steroid. Komposisi asam lemak dalam bunga telang meliputi asam palmitat, stearat, oleat lonoleat, dan linolenat. Kemudian dalam biji bunga telang juga mengadung asam sinamat, finotin dan beta sitosterol (Budiasih, 2017).

Jadi mengonsumsi ekstrak bunga telang bermanfaat bagi kesehatan.


Berikut resep membuat nasi biru dari bunga telang.

  1. Cuci 2 gelas beras sampai bersih, tiriskan airnya. Cuci dalam wadah penanak nasi otomatis
  2. Didihkan 1 liter air, beri 22 bunga telang, tunggu sampai air berwana biru
  3. Masukkan air rebusan bunga telang ke dalam tempat penanak nasi yang sudha ada beras yang dicuci. Volume sesuai kebutuhan
  4. Masak nasi hingga matang

Dengan cara ini maka akan menghasilkan nasi berwarna biru yang merata dari pewarna bunga telang. Nasi dengan pewarna bunga telang ada kandungan antioksidan yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan.

Demikianlah resep membuat nasi biru dari pewarna bunga telang. Ayo berkreasi dengan bahan di sekitar kita. Tanam bunga telang di pekarangan rumah, manfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari.


One thought on “Membuat nasi biru bunga telang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Profile

foto user
Admin Satu
 Penulis   Karawang

Ini adalah administrator satu. Bertanggungjawab menangani pengaturan website seperti mengunggah artikel, memperbaiki tampilan, menambah fungsi, mengubah role anggota, dll.

Lihat Profil
Belum menjadi anggota?
Daftar di sini

Tulisan dari Admin Satu


Terkait

Membuat teh lemon bunga telang
 Admin Satu  Penulis   Karawang

Membuat teh lemon bunga telang


  5/11/2022   Resep 
Resep Teh Pandan
 Admin Satu  Penulis   Karawang

Resep Teh Pandan


  22/06/2022   Resep