Logo Taninews.com - media informasi dan hobi pertanian

Capres peduli petani

 Admin Satu  Penulis   Karawang   16/06/2022  diubah:21/09/2022 at 13:09     Berita   

Capres peduli petani
Tokoh-tokoh yang sering berseliweran masuk bursa capres potensial 2024. (Ilustrasi: Fuad Hasim/detikcom)

Sektor Pertanian di Indonesia saat ini masih menjadi tumpuan banyak orang untuk mencari nafkah. Data dari kementerian Pertanian menunjukkan, kurang lebih 100 juta jiwa atau hampir setengah dari jumlah rakyat Indonesia bekerja di sektor pertanian. Ini menunjukkan sektor pertanian harus menjadi perhatian pemerintah, termasuk calon presiden mendatang.

Maka dari itu, perlu sekali kita memiliki calon presiden yang peduli dengan petani. Dari data di Google, dengan memasukkan kata kunci “capres peduli petani”, di halaman pertama muncul empat nama: yaitu Ganjar Pranowo, Sandiaga Uno, Erick Tohir, dan Muhaimin Iskandar.

Ingat, ini hanya hasil pencarian mesin pencari Google di komputer kami, saat tulisan di tayangkan, berdasarkan berita dan kegiatan tokoh-tokoh yang diperkirakan akan menjadi capres cawapres. Tentu ini tidak bisa dijadikan rujukan mana capres yang benar-benar punya program yang peduli kepada para petani. Untuk mengetahui kepedulian atau program-program capres di sektor pertanian kita menunggu tahapan penentuan bakal calon presiden dan wakil presiden.

Ganjar Pranowo dianggap capres peduli petani oleh ratusan petani perwakilan dari 15 Kabupaten/Kota yang tergabung dalam petani tebu bersatu (Petebu) Lampung. Menurut mereka, kebijakan Ganjar Pranowo berpihak kepada sektor pertanian khususnya petani Tebu. Mereka mendukung Gubernur Jawa Tengah itu untuk maju sebagai capres di 2024.

“Pak Ganjar, beliau peduli petani rakyat, peduli petani Tebu. Beliau berpihak pada petani, kepada pertanian dan juga juga merakyat,” kata Ketua Deklarator Petebu Lampung, Lukman Tuan Kumala Sakti dalam keterangan, Selasa (31/5/22), seperti dikutip republika.co.id.

Petebu Lampung kemudian mendeklarasikan dukungan kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk menjadi Presiden 2024. Dia menjelaskan, dukungan diberikan karena Ganjar memiliki berkomitmen untuk memajukan petani Tebu di Indonesia. Jadi mereka menyatakan Ganjar Pranowo peduli petani.

Sandiaga Uno juga dianggap peduli dengan petani oleh Ratusan relawan yang tergabung dalam Sedulur Sandi Uno Brebes. Mereka menilai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Uno peduli pada kelompok petani dan mampu atau bisa membangkitkan ekonomi daerah.

“Sedulur Sandi Uno Brebes mendeklarasikan dukungan kepada Sandiaga Uno menjadi Presiden 2024 karena peduli kepada petani bawang, dan bisa membangkitkan ekonomi daerah,” kata Ketua Sedulur Sandi Uno Brebes, Thoif Tajdidi melalui keterangan tertulis.

Ia mengatakan berdasarkan rekam jejak Sandiaga Uno telah banyak menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat di Tanah Air dan bisa membangun ekonomi.

“Pak Sandiaga ini ahli dalam bidang ekonomi, peduli kepada masyarakat dari semua elemen dan bisa menciptakan lapangan kerja,” ujar Thoif Tajdidi, seperti dikutip liputan6.com

Sementara Erick Tohir dianggap peduli petani oleh ratusan petani tembakau dari Pulau Madura yang menyatakan keinginannya untuk mendorong Erick Thohir jadi penerus Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Kami petani tembakau dari seluruh Madura mendeklarasikan mendukung Bapak Erick Thohir untuk maju sebagai Presiden periode 2024-2029 dan maju pada Pilpres 2024,” ujar Ketua Koordinator Petani Tembakau Madura, Abdul Halim di Desa Telambah, Kabupaten Sampang, Kamis (31/03/2022), seperti dikutip republika.co.id.

Pria yang akrab disapa Halim ini berkata, sepak terjang Erick Thohir selama menjadi Menteri BUMN menjadi alasan kuat mengapa ratusan petani tembakau berduyun-duyun memberikan dukungan. Halim menyebut menteri terbaik Presiden Jokowi ini memiliki gaya khas tersendiri dalam memimpin Kementerian BUMN, seperti tegas, berani dan peduli.

Kemudian ada nama Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar, yang dulu akrab disapa dengan panggilan Cak Imim, sekarang mengkampanyekan brand baru sebagai Gus Muhaimin. Sejumlah relawan yang tergabung dalam Barisan Petani dan Buruh Tani Nusantara Kabupaten Kediri, Jawa Timur, mendeklarasikan dukungan terhadap Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin) sebagai Calon Presiden 2024.

Kordinator Barisan Petani dan Buruh Tani Nusantara Kabupaten Kediri Abdul Muji mengemukakan dukungan itu berdasarkan hasil diskusi yang dilakukan anggota paguyuban ini di Kabupaten Kediri.

“Kami sepakat bahwa nanti Indonesia dipimpin orang yang peduli dan bisa membawa aspirasi para petani dan peternak, termasuk mempunyai semangat juang tinggi dan revolusioner. Sosok yang tepat memimpin Indonesia adalah Gus Muhaimin,” kata Muji seperti dilansir Antara, Sabtu, 5 Februari 2022.

Ia menilai Gus Muhaimin sebagai sosok bijaksana yang diharapkan ke depan kebijakannya lebih peduli terhadap rakyat kecil. Jadi, Muhaimin Iskandar juga dianggap sosok yang peduli petani.

“Kami nilai Gus Muhaimin sebagai tokoh nasional bijaksana yang akan membuat kebijakan prorakyat kecil dan mampu mengatasi permasalahan di daerah kami, seperti harga pupuk, makanan ternak, hingga harga panen yang tidak stabil,” ujar dia.

Itulah tokoh-tokoh yang diprediksi akan maju sebagai capres atau cawapres dan berita yang menunjukkan kepeduliannya kepada petani sesuai hasil pencarian Google halaman pertama. Jadi ini bukan bukti bahwa mereka peduli petani. Untuk melihat program-program capres dalam bidang pertanian, kita harus menunggu penetapan peserta pilpres 2024 dari KPU, kemudian membaca program-programnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Profile

foto user
Admin Satu
 Penulis   Karawang

Ini adalah administrator satu. Bertanggungjawab menangani pengaturan website seperti mengunggah artikel, memperbaiki tampilan, menambah fungsi, mengubah role anggota, dll.

Lihat Profil
Belum menjadi anggota?
Daftar di sini

Tulisan dari Admin Satu


Terkait

Penyebab Minyak Goreng langka
 Admin Satu  Penulis   Karawang

Penyebab Minyak Goreng langka


  9/03/2022   Berita 
Dampak perang Rusia – Ukraina, harga gandum meroket
 Admin Satu  Penulis   Karawang

Dampak perang Rusia – Ukraina, harga gandum meroket


  9/03/2022   Berita