Logo Taninews.com - media informasi dan hobi pertanian

Daun Sambung Nyawa, lalapan yang berkhasiat melawan kanker

 Admin Satu  Penulis   Karawang   9/03/2022  diubah:2/03/2023 at 15:32     Direktori   

Daun Sambung Nyawa, lalapan yang berkhasiat  melawan kanker
Daun Sambung Nyawa. Foto: taninews.com

Daun ini dikenal sebagai Sambung Nyawa/Nyowo (Jawa), Daun Dewa (Sunda) merupakan tanaman yang digunakan untuk lalapan maupun untuk ramuan herbal membantu mengobati beberapa keluhan/penyakit. Daun mentahnya renyah sehingga cocok untuk lalapan nasi sambal. Kalau direbus teksturnya berlendir. Sambung Nyawa banyak terdapat di Pulau Jawa, Kalimantan, dan Sumatra, sebagian tumbuh liar di Pulau Bali.

Sambung nyawa diduga berasal dari Myanmar dan tersebar sampai Tiongkok serta Asia Tenggara (Jawa, Kalimantan, dan Filipina (Sudarto, 1990). Di Jawa banyak ditemukan pada ketinggiann 11-1200 m dpl, terutama tumbuh dengan baik pada ketinggian 500m dpl, banyak tumbuh di selokan, semak belukar, hutan terang, dan padang rumput (Backeker dan vann den Brink, 1965). Tanaman sambung nyawa umumnya dapat dipanen setelah umur 4 bulan, kemudian dilakukan peremajaan hingga dapat dipanen selamam 4 tahun (Aryanti dkk., 2007).

Daun Sambung Nyawa dipercaya berkhasiat sebagai obat herbal alami beberapa penyakit, antara lain membantu penderita diabetes, membantu meringankan peradangan, membantu menurunkan tekanan darah bagi penderita hipertensi dan penyakit jantung, membantu kemandulan, dll.

Klasifikasi ilmiah Daun Sambung Nyawa

Kerajaan: Plantae
Divisi: Spermatophyta
Subdivisi: Magnoliophyta
Kelas: Magnoliopsida
Ordo: Asterales
Famili: Asteraceae
Genus: Gynura
Spesies: Gynura procumbens.

Kandungandaun sambung nyawa:
Beberapa penelitian melaporkan bahwa ekstrak daun sambung nyawa mengandung berbagai zat aktif kimiawi yang baik untuk kesehatan, seperti saponin, tanin, terpenoid, flavonoid, kaempferol-3-O-rutinoside, kaempferol, dan stragalin.

Khasiat daun Sambung Nyawa

1. Meredakan peradangan
Kandungan etanol, steroid, flavonoid, dan kaempferol dalam ekstrak daun sambung nyawa memiliki sifat antiinflamasi dan antivirus. Oleh karena itu, tanaman ini dipercaya dapat meredakan peradangan, seperti rematik, dan penyakit tertentu yang disebabkan oleh virus.

2. Membantu melawan kanker
Tanaman ini sudah sejak lama digunakan sebagai pengobatan tradisional untuk kanker darah, kanker rahim, dan kanker payudara. Ekstrak dari daun sambung nyawa menunjukkan aktivitas yang dapat mencegah pertumbuhan dan pembelahan sel kanker, serta dapat membunuh sel tersebut. Dengan begitu, penyebaran kanker ke organ lain dapat dicegah.

Meski begitu, penelitian ini masih terbatas pada uji coba laboratorium, sehingga masih dibutuhkan penelitian lebih jauh mengenai efektivitas daun sambung nyawa dalam pengobatan kanker pada manusia.

3. Membantu diabetes dan kemandulan
Beberapa penelitian melaporkan bahwa ekstrak daun sambung nyawa dapat menurunkan kadar gula darah. Selain itu, daun ini juga dilaporkan dapat mengatasi masalah kemandulan akibat diabetes dengan cara meningkatkan jumlah, pergerakan, dan kualitas sperma, serta mengurangi persentase sperma yang mati.

4. Mengatasi gangguan pencernaan
Luka pada lambung dan usus yang bisa menyebabkan perdarahan pada saluran cerna juga diyakini dapat diredakan dengan ekstrak daun sambung nyawa. Selain itu, ekstrak daun ini terlihat dapat mencegah terbentuknya tukak lambung dan melindungi lapisan dalam lambung.

5. Mengatasi hipertensi dan melindungi jantung
Beberapa penelitian melaporkan bahwa daun sambung nyawa dapat mengatasi tekanan darah tinggi (hipertensi) dengan cara mencegah aktivitas angiotensin converting enzyme (ACE), yaitu enzim yang mengatur tekanan darah dan melebarkan pembuluh darah. Dengan teratasinya hipertensi, risiko untuk terjadinya penyakit jantung juga dapat ditekan.

6. Melawan kuman penyebab infeksi
Kegunaan ekstrak daun sambung nyawa dalam mengatasi kuman penyakit telah banyak diteliti. Daun ini dilaporkan dapat mencegah perkembangbiakan Plasmodium penyebab malaria.

Cara Mengonsumsi Daun Sambung Nyawa

Daun sambung nyawa dapat dikonsumsi dengan berbagai cara. Anda bisa memakannya dalam keadaan mentah sebagai lalapan atau mengolahnya menjadi lauk. Rebusan daun sambung nyawa juga dapat Anda minum seperti meminum teh dengan cara merebus beberapa helai daunnya dan meminum air rebusannya.

Jika Anda ingin mengonsumsi daun sambung nyawa dalam bentuk suplemen, pastikan ada nomor izin edar yang terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), dan gunakan sesuai aturan pakai yang tertera pada kemasannya.

Peringatan:
Meski banyak khasiat atau manfaat daun sambung nyawa yang sudah diteliti, belum ada bukti yang cukup untuk memastikan manfaat tanaman ini dalam pengobatan. Oleh karena itu, konsultasikan dengan dokter sebelum mengonsumsi daun sambung nyawa, terlebih jika Anda sedang menggunakan obat-obatan tertentu, sedang hamil, atau sedang menyusui. Pengobatan herbal hanya bersifat membantu, tidak untuk menggantikan pengobatan dari dokter.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Profile

foto user
Admin Satu
 Penulis   Karawang

Ini adalah administrator satu. Bertanggungjawab menangani pengaturan website seperti mengunggah artikel, memperbaiki tampilan, menambah fungsi, mengubah role anggota, dll.

Lihat Profil
Belum menjadi anggota?
Daftar di sini

Tulisan dari Admin Satu


Terkait

Mengenal daun kenikir, sayuran sedap kaya manfaat
 Admin Satu  Penulis   Karawang

Mengenal daun kenikir, sayuran sedap kaya manfaat


  28/03/2022   Direktori 
Mengenal sorgum, alternatif pengganti gandum
 Admin Satu  Penulis   Karawang

Mengenal sorgum, alternatif pengganti gandum


  26/08/2022   Direktori 
Asal usul pepaya California
 Admin Satu  Penulis   Karawang

Asal usul pepaya California


  19/03/2022   Direktori  1