Logo Taninews.com - media informasi dan hobi pertanian

Potensi produksi Padi Januari – April 2022 naik 1,82 juta ton GKG

 Admin Satu  Penulis   Karawang   11/03/2022      Berita   

Potensi produksi Padi Januari – April 2022 naik 1,82 juta ton GKG
Ilustrasi Panen Padi. Foto: Antara via mediaIndonesia.com

Potensi produksi padi pada keripde Januari – April 2022 mencapai 25,4 juta ton GKG setara 14,63 juta ton beras. Sementara untuk periode yang sama tahun 2021 periode Januari – April 2021 sebesar 23,58 juta ton padi setara 13,58 juta ton beras. Ini berati potensi kenaikannya sebesar 1,82 juta ton GKG (7,70 persen).

Hasil laporan Badan Pusat Statistik (BPS) mengenai luas Panen dan Produksi Padi di Indonesia 2021 telah dirilis resmi. Dari laporan tersebut pada 2021, luas panen padi mencapai sekitar 10,41 juta hektar dengan produksi sebesar 54,42 juta ton GKG. Jika dikonversikan menjadi beras, maka produksi beras pada 2021 mencapai 31,36 juta ton.

Produksi beras 2021 sebesar 31,36 juta ton ini diperkirakan surplus 1,33 juta ton dibandingkan perkiraan kebutuhan konsumsi setahun sebesar 30,03 juta ton.

BPS memprediksi terdapat peningkatan luas panen padi periode Januari-April 2022. Peningkatan tersebut, secara langsung akan menaikkan produksi gabah kering giling (GKG) sekaligus produksi beras nasional.

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS, Setianto, menyampaikan BPS mencatat potensi produksi padi pada Subround Januari–April 2022 diperkirakan mencapai 25,4 juta ton GKG setara 14,63 juta ton beras atau mengalami kenaikan sebesar 1,82 juta ton GKG (7,70 persen) dibandingkan dengan produksi padi pada Januari–April 2021 yang sebesar 23,58 juta ton padi setara 13,58 juta ton beras.

Sementara, Direktur Serealia Ditjen Tanaman Pangan Kementan, Moh Ismail Wahab menyatakan, dampak perubahan iklim dapat menyebabkan penurunan produksi di beberapa provinsi sentra padi.

Dua provinsi yaitu Lampung dan Jawa Timur pada tahun 2021 mengalami kenaikan luas areal yang terkena kekeringan. Di Lampung dilaporkan kekeringan terjadi di bulan Juni-Oktober, dengan kejadian tertinggi bulan Agustus di Lampung Tengah dan Lampung Timur. Kemudian di Jatim dilaporkan kejadian kekeringan tertinggi bulan Mei dan Juni di Kabupaten Lamongan, Bojonegoro, Gresik dan Sampang.

Selain dampak perubahan iklim, konversi lahan juga menjadi faktor penentu berkurangnya luas panen. Jumlah penduduk yang meningkat dan kebutuhan alih fungsi lahan menjadi konsekuensi semakin terbatasnya lahan pertanian.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Profile

foto user
Admin Satu
 Penulis   Karawang

Ini adalah administrator satu. Bertanggungjawab menangani pengaturan website seperti mengunggah artikel, memperbaiki tampilan, menambah fungsi, mengubah role anggota, dll.

Lihat Profil
Belum menjadi anggota?
Daftar di sini

Tulisan dari Admin Satu


Terkait

Pesta Adat Ponan di Sumbawa, doa agar panen padi melimpah
 Admin Satu  Penulis   Karawang

Pesta Adat Ponan di Sumbawa, doa agar panen padi melimpah


  11/03/2022   Ragam 
Partai peduli petani
 Admin Satu  Penulis   Karawang

Partai peduli petani


  20/09/2022   Berita 
Prabowo kampanyekan singkong di forum G20
 Admin Satu  Penulis   Karawang

Prabowo kampanyekan singkong di forum G20


  14/11/2022   Berita 
Wajah Baru DPW Perhiptani Papua Siap Memajukan Pertanian
 Muhammad Nur  Penyuluh Pertanian   Sentani,Jayapura,Papua

Wajah Baru DPW Perhiptani Papua Siap Memajukan Pertanian


  19/06/2024   Berita,Daerah  2